VISI MISI DAN CATUR SUKSES PON XVIII 2012 RIAU

LOGO PON XVII RIAU



 Visi dan Misi dari penyelenggaraan PON XVIII 2012 di Provinsi Riau adalah sebagai berikut :

VISI

TERSELENGGARANYA PON XVIII-2012 UNTUK MEMPERERAT PERSAUDARAAN DAN MENGUKIR PRESTASI OLAHRAGA NASIONAL DI BUMI LANCANG KUNING

MISI

  1. Terselenggaranya PON XVIII-2012 secara profesional, lancar, aman dan nyaman;

  2. Meningkatkan prasarana, sarana olahraga yang memenuhi standar;

  3. Meningkatkan prestasi olahraga;

  4. Meningkatkan kualitas SDM di bidang olahraga;

  5. Meningkatkan partisipasi dunia usaha dan masyarakat dalam pengembangan olahraga;

  6. Pemberdayaan ekonomi rakyat dan promosi potensi daerah.


CATUR SUKSES  penyelenggaraan PON  XVIII  Tahun 2012  Provinsi Riau, yaitu
  1. Sukses Penyelenggaraan
    Mencakup Sukses pada :
    • Pembukaan dan penutupan PON XVIII Tahun 2012 Provinsi Riau.
    • Pertandingan cabang olahraga.
    • Penerimaan kontingen dan tamu dengan berbagai kesiapan akomodasi, transportasi dan konsumsi.
    • Keamanan dan kenyamanan peserta/tamu.
  2. Sukses Prestasi
    Mencakup Sukses pada :
    • Peningkatan pembinaan olahraga nasional pada umumnya.
    • Pemecahan rekor olahraga di tingkat nasional, regional dan internasional.
  3. Sukses Pemberdayaan Ekonomi Rakyat
    Mencakup Sukses pada :
    • Aksesibilitas bagi UMKM untuk memanfaatkan peluang usaha baik pada tahap persiapan penyelenggaraan maupun pasca PON.
  4. Sukses Promosi Daerah
    Mencakup Sukses pada :
    • Memperkenalkan potensi dan peluang investasi di daerah Riau.
    • Menarik dan meningkatkan investasi di berbagai sektor di Provinsi Riau baik dari dalam maupun luar negeri.
    • Memperkenalkan  beberapa  kawasan  wisata  sebagai  objek  wisata  di Provinsi Riau.

0 komentar: