Meriam Datuk Laksmana Raja di Laut

Laksamana raja di laut
Bersemayam di Bukitbatu
Ahai hati siapa
Ahai tak terpaut
Mendengar lagu zapin Melayu..

Petikan atas adalah lirik lagu Laksamana Raja di Laut yang dinyanyikan dan dipopulerkan oleh Iyeth Bustami. Laksmana Raja di Laut bukanlah sekedar lagu. Datuk Laksamana Raja Dilaut menjadi legenda seorang penguasa laut yang terkenal. Kabarnya ditangann beliau segala bentuk kejahatan laut takluk padanya. Seperti banyaknya Lanun, yang merompak hasil bumi dan perdagangan di laut. Begitu juga dengan penyerangan-penyerangan dari negeri luar.

                         
Datuk Laksamana yang juga punya balatentara laut sigap menghalau balik setiap serangan. Kabarnya, keberadaan Laksamana Raja Di laut bukan atas titah kerajaan Bengkalis. Karena Bengkalis saat itu berupa kebatinan, tetapi Laksamana Raja Di laut merupakan pemegang titah Kerajaan Siak untuk menjaga keamanan di pesisir pulau berbatasan dengan selat Malaka ini. 


Salah satu bukti keberadaan Laksmana Raja di Laut adalah Meriam peninggalan Laksmana Raja di Laut, akses jalan dan jembatan menuju situs sejarah meriam Datuk Laksmana Raja di Laut yang terletak di Dusun Muara Laut, Desa Bukit Baru Kecamatan Bengkalis, cukup memprihatinkhan, pasalnya satu-satunya jalan menuju meriam tersebut terputus akibat amblas kelaut, butuh nyali dan keberanian jika kita ingin melihat meriam ini dari jarak dekat.




 

0 komentar: